Lewat Mata Bisa Tau Kesuburan Wanita

Sebelum memilih pasangan hidup, umumnya, pria akan mencari isyarat-isyarat visual pada diri wanita yang diinginkannya. Ini mereka lakukan untuk memastikan apakah calon pasangannya sehat, subur, dan memiliki masa depan yang baik atau tidak.

Pria akan terlebih dulu memperhatikan bagaimana bentuk pinggul, rambut, bahkan kaki wanita yang diincar. Naluri pria seperti itu, bahkan sudah berlaku jauh sebelum peradaban modern masuk atau ketika manusia masih hidup di goa-goa.

Namun, baru-baru ini ada hasil penelitian terhadap perilaku pria dalam memilih pasangan, yang cukup mengejutkan. Ternyata, kaum Adam juga tertarik pada wanita karena aset mata yang dimilikinya. Mereka bisa jatuh hati pada wanita yang dikaruniai mata indah, putih, dan bersih.

Menurut penelitian yang diterbitkan oleh the Journal Ethology itu, secara tidak sadar pria menghubungkan mata yang merah dengan reproduksi yang tidak sehat pada wanita.

Walaupun hanya dengan melakulan pengamatan singkat pada saat berbicara santai dengan lawan jenis, pria akan dengan mudah mengetahui kesehatan wanita di depannya dari warna sclera-nya (bagian putih pada mata). Warna pada sclera dapat menjelaskan perilaku dan gaya hidup dari orang.

Jadi, para wanita, sudahkah Anda memperhatikan kesehatan mata Anda? Pastikan kesehatan aset paling berharga ini. Mulailah memukau gebetan dengan satu tatapan mata. Mata Anda akan menjelaskan diri Anda.